BLOG
Pentingnya Keamanan Untuk Cargo Lift
Posted on Jan 08, 2020
Saat ini pasti kamu sudah tidak asing lagi mendengar kata Cargo lift. Sudah banyak orang yang memasang cargo lift untuk menunjang alat angkut bertical baik terdapat di ruko, gudang atau area pabrik.
Tetapi harus kamu ketahui bahwa cargo lift yang di pasang perlu mempunyai tingkat keamanan atau biasa disebut safety yang tinggi. Meskipun hanya untuk angkat barang, cargo lift tersebut juga harus menggunakan safety. Contoh safety yang perlu ada pada cargo lift yaitu :
- Door switch, yaitu pengamanan pada pintu, baik pada pintu luar atau pada pintu kabin atau sangkar.
- Savety device, yaitu pengaman kabin atau sangkar.
- Down limiter, yaitu pengaman pada level bawah lift.
- Upper limiter, yaitu pengaman pada level atas lift.
- Rotay lamp
- Phase protector, yaitu pengaman pada kelistrikan
- Buzzer atau sirine
Jika kamu akan memakai cargo lift, sebaiknya kamu perlu mengetahui bahwa cargo lift yang kamu pakai mempunyai safety seperti yang terdapat diatas. Supaya lift barang kamu benar-benar aman meskipun hanya untuk mengangkat barang.
Banyak perusahaan yang membuat cargo lift tetapi banyak juga yang tidak melengkapi cargo lift dengan keamanan, karena agar harga yang mereka jual bisa lebih murah dan dapat bersaing dengan lift maker lainnya. Untuk itu, jika kamu akan membuat cargo lift jangan pernah melihat harga barangnya, tetapi kamu juga perlu melihat kualitas dan keamanan cargo lift tersebut.
